Tingkatkan Kerjasama Yang Baik Babinsa Kopka Nasution Sambangi Warga Binaannya

 

Kodim0416bute.com Tebo-Babinsa Koramil 416-05/Muara Tebo Kopka Nasution melaksanakan kegiatan kunjungan silaturahmi dan komunikasi sosial diwilayah binaan. Di Desa Bedaro Rampak Kecamatan Tebo Tengah Kabupaten Tebo, Minggu (31/03/2024).

Dalam interaksi yang berlangsung, Babinsa Kopka Nasution mengajak dan menghimbau warga untuk turut serta dan bekerja sama dalam pelaksanaan tugas Babinsa baik di dalam pembinaan teritorial di wilayah maupun penanganan karhutlah yang sering terjadi dimasa musim kemarau.
Babinsa berharap setelah dilaksanakan kegiatan ini harapannya segala informasi dan kegiatan yang ada di wilayah ataupun kejadian yang terjadi di masyarakat dapat saling menginformasikan, demi terwujudnya sinergritas dan kerjasama yang baik antara Babinsa dan warga.
“Kegiatan ini merupakan kegiatan rutinitas aparat kewilayahan yaitu Babinsa, guna meningkatkan hubungan harmonisasi serta kerjasama yang baik antara aparat teritorial dengan aparat pemerintah desa ataupun dengan warga masyarakat di wilayah binaan”, pungkas Babinsa Kopka Nasution.
Updated: Maret 31, 2024 — 08:50